Desember 21, 2024

Menuai Pro Dan Kontra, Wahana Hiburan Di Pasar Blok F Cilegon Akhir nya Dihentikan

0
Suasana Wahana Hiburan di Pasar Blok F Pada Malam Hari

CILEGON, KM – Wahana hiburan atau atau pasar malam dipasar blok F kota Cilegon yang menjadi polemik atau pro kontra yang menjadi perbincangan hangat terutama di grup WhatsApp akhir nya dihentikan beroperasi oleh pihak UPTD Pasar

Dikatakan Yusuf Han Kepala UPTD Pasar Blok F penghentian wahana hiburan ini untuk menjaga kondusifitas dikalangan masyarakat,

“Ya kita hentikan mulai hari ini. tidak dilanjutkan agar tidak terus menimbulkan polemik, walau pada dasar nya wahana hiburan ini agar pasar menjadi ramai dan terus hidup saat sore maupun malam hari” Jelas nya, Senin (04/03/2024)

Ia pun menyatakan bahwa selain ingin meramaikan pasar dan sarana hiburan masyarakat, ada nya pasar malam bertujuam untuk menumbuhkan perekonomian masyarakat

“Awal nya jelas seperti itu, ingin menumbuhkan perekonomian masyarakat, namun ternyata malah menjadi pro dan kontra. Ada yang mendukung ada yang mengkritisi, dan malam tadi sudah kita bicarkan dengan paguyuban pasar dan pengusaha wahana hiburannya “ucap nya

Sementara Munif Ketua Paguyuban Pasar Blok F tak menyangka bahwa niat baik pihak nya untuk meramaikan pasar malah menjadi polemik, terlebih paguyuban berencana akan mengadakan bazar kuliner dengan melibatkan para pelaku UMKM warga sekitar pada bulan Ramadhan mendatang.

“Tadi nya mau kami Kolaborasikan, ada Jajanan Kuliner para pelaku UMKM dan Wahana bermain pada bulan Ramadhan mendatang, tentu itu akan lebih ramai, terutama jelang berbuka puasa, dan dengan di hentikan nya wahana bermain banyak juga terutama mereka para pelaku UMKM banyak yang kecewa” Terang nya (Red)

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *