November 7, 2025

Kecamatan Cibeber berhasil Sabet juara terbaik dalam Festival Gema Takbir 2025

0

Cilegon, KM – Kecamatan Cibeber berhasil meraih juara terbaik dalam Festival Gema Takbir 2025, yang memperebutkan piala bergilir Ketua DPRD Kota Cilegon.

Ajang bergengsi ini digelar pada Minggu Malam (30/3/2025) di Masjid Agung Kota Cilegon, dengan antusiasme tinggi dari masyarakat dan peserta dari delapan kecamatan.

Ketua DPRD Kota Cilegon, Rizki Khairul Ichwan, mengapresiasi seluruh peserta yang telah memberikan penampilan terbaik mereka.

“Terima kasih kepada seluruh peserta yang sudah tampil mengesankan. Semoga ke depan kita bisa menyelenggarakan festival ini dengan lebih meriah,” ujar Rizki.

Ia juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada masyarakat yang hadir dan turut memeriahkan acara.

Menyikapi tingginya antusiasme peserta, Rizki memastikan pihaknya akan mengevaluasi dan menampung aspirasi untuk pelaksanaan yang lebih baik di masa mendatang.

“Kami akan berkoordinasi dengan teman-teman Ansor dan seluruh elemen keagamaan di Kota Cilegon untuk meningkatkan kualitas festival ini,” tambahnya.

Rizki menegaskan bahwa Festival Gema Takbir bukan sekadar ajang tahunan, tetapi juga langkah konkret dalam melestarikan seni budaya bernuansa keagamaan. Bahkan, ia membuka peluang agar festival ini bisa melangkah ke tingkat nasional.

“Ke depan, bukan tidak mungkin kita mengirim perwakilan Kota Cilegon ke ajang nasional. Kami siap memfasilitasi pelatihan dan pembinaan,” katanya.

Festival ini juga diharapkan menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengasah bakat seni Islami.

“Semoga bisa menjadi pemantik semangat kepemudaan di masing-masing kecamatan untuk menampilkan versi terbaik mereka,” harapnya.

Juara dengan Persiapan Singkat

Sementara itu, perwakilan Kecamatan Cibeber, Saifurohman, mengaku bangga atas kemenangan yang diraih. Ia juga memberikan apresiasi kepada DPRD Kota Cilegon yang tetap menjaga identitas Kota Santri melalui kegiatan ini.

“Kami sangat mengapresiasi Ketua DPRD yang telah menginisiasi festival ini. Semoga tahun depan lebih baik lagi dan hadiahnya semakin menarik,” ujar Saifurohman.

Meski tampil sebagai juara, tim Kecamatan Cibeber tetap rendah hati. Saifurohman mengungkapkan bahwa kemenangan ini diraih dengan persiapan singkat.

“Kami hanya berlatih selama tiga hari dengan melakukan seleksi dari tim marawis dan hadroh terbaik di Cibeber,” tutupnya. (*red)

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *