Ketua RT Berikan Dukungan Moril Kepada Kelurahan Cibeber, Ini yang Disampaikan

CILEGON, KM – Sejumlah Ketua RT mendatangi kantor Kelurahan Cibeber Kecamatan Cibeber untuk memberikan dukungan moril kepada pihak Kelurahan dengan ada nya pemberitaan dibeberapa media perihal dugaan ada nya pungli maupun Pelayanan yang dikeluhkan warga
Menurut Halim Ketua RT 02 RW 10 Lingkungan Perumnas BCK, apa yang disampaikan oleh sejumlah warga di media tersebut jangan terlalu di Dramatisir, karena menurutnya, selama dikepemimpinan Nasrullah selaku Lurah, ia belum pernah mendengar ada nya keluhan pelayanan maupun Pungli yang dilakukan pihak Kelurahan
“Kami ini sering ke Kelurahan untuk meminta bantuan sejumlah surat yang dibutuhkan warga, namun tidak pernah sekali pun dimintai biaya termasuk pelayananan dari para staff pun berjalan dengan baik” ucap Halim, Selasa (16/09/2025)
“Untuk itu kami berharap apa yang sudah terjadi jangan terlalu dibesar – besarkan, dan ini tentu menjadi pelajaran dan masukan juga bagi pihak Kelurahan dan semua, agar antara Kelurahan dan warga bisa terus menjaga keharmonisan” lanjut Hlim
Hlim pun merasakan jika ia datang untuk keperluan tertentu ke Kantor Kelurahan Cibeber selalu diterima dengan baik, baik itu dari Lurah maupun para staff.
“Kami mengenal baik Pak Lurah maupun para Staff nya, selain meminta pelayanan, kami pun terkadang selalu bercanda dengan Pak Lurah, Pak Seklur maupun para Staff nya, mungkin karena sudah ada kedekatan ya” ujar nya

Dengan ada nya Keluhan maupun dugaan pungli, Halim menegaskan bahwa setiap instansi pemerintah pasti memiliki kekurangan dalam bentuk pelayanan, untuk itu ia berharap para warga bisa mengkomunikasikan terlebih dahulu dengan pihak Kelurahan atau melapor kan ke Lurah jika terdapat pelayanan yang dianggap kurang baik
“Wajal lah namanya manusia pasti ada kekurangan, namun kami berharap jika warga menemui keluhan dari pelayanan Kelurahan bisa laporkan ke kami sebagai ketua RT atau RW terlebih dahulu, atau laporkan langsung ke Lurah, agar bisa kita sikapi dan selesai kan secara bersama, arti nya kami mengajak agar wilayah Kelurahan Cibeber ini tetap kondusif dan harmonis” harap nya
Hlim yang mewakili semua pengurus pun memberi saran kepada Lurah maupun Staff Kelurahan agar kedepan bisa lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan
“Baik Lurah, Staff dan warga, kan banyak yang belum saling mengenal, jadi kami saran kan agar khusus para Staf bisa menjaga sikap dan lisan ketika menerima warga saat di kantor Kelurahan, jangan sampai karena sikap maupun candaan itu malah jadi Boomerang bagi pihak Kelurahan” tutup nya (An/Red)
