Rakercab PHRI BPC Lebak, Sinergi Industri Pariwisata dan Transportasi untuk Kebangkitan Ekonomi Daerah

LEBAK, BANTEN – alam rangka melaksanakan program kerja, PHRI BPC Kabupaten Lebak menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) tahun 2025 belum lama ini di Rahaya Resort dengan mengusung tema “Sinergi Industri Pariwisata dan Transportasi untuk Kebangkitan Ekonomi Daerah,”.
Ketua PHRI BPD Provinsi Banten yang juga Kordinator Wilayah (Korwil) DKI Jakarta dan Jawa Barat, GS Ashok Kumar mengungkapkan, Rakercab PHRI BPC Lebak ini yang ke 5 dari 8 Kabupaten/Kota yang ada di Banten.
“Alhamdulillah Rakercab Lebak ini berjalan dengan baik, lancar dan kondusif, serta sesuai dengan AD/ART PHRI,” ucapnya.
Ketua PHRI BPC Lebak, Rosna mengucapkan rasa terima kasih atas solidaritas, dukungan dan partisipasi segenap pengurus dan anggota PHRI BPC Lebak.
Rosna juga memaparkan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh PHRI BPC Lebak yang terlaksana, yakni pembangunan satu unit rumah seutuhnya.
“Pembangunan rumah ini seutuhnya dengan daya upaya partisipasi dari pengurus dan anggota PHRI BPC Lebak dan BPD Banten serta tambahan dari beberapa kalangan partisipan lainnya,” ungkapnya.
Rosna yang juga sebagai Pimpro Pelaksanaan Pembangunan Rumah Seutuhnya menambahkan, pembangunan rumah seutuhnya diresmikan langsung oleh Asda II Lebak Aziz, dan turut hadir Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak Imam, serta perangkat kecamatan dan kelurahan.
Selain itu, PHRI BPC Lebak juga telah melaksanakan agenda lain yakni, uji kompetensi, audensi, menghadiri Rakernas dan Munas PHRI, MoU dengan Polda Banten, peresmian beberapa unit baru Resto dan Cafe, event Seba Baduy, pelaksanaan Beca Pariwisata dan sederetan agenda lainnya.
