Januari 5, 2025

Sambut PORDA DIY 2025, Barebow – Tradisi Gunungkidul Adakan Latber

0

YOGYAKARTA, KM – Sabtu, 28 Desember 2024 para pemanah divisi barebow dan divisi perpani bow Gunungkidul mengadakan latihan bersama (latber) di lapangan Hargomulyo, Kecamatan Gedangsari. Latber ini dilaksanakan dalam rangka mengayubagyo dan menyambut PORDA DIY 2025 yang akan diselenggarakan di Gunungkidul.

Latber Divisi Barebow dan Divisi Perpani Bow (sering disebut juga divisi tradisi) dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi antar para pemanah di Gunungkidul sekaligus untuk menyambut pesta olahraga tingkat provinsi (PORDA red) yang akan diselenggarakan di Gunungkidul tahun depan”, demikian ungkap Nurochman, owner klub MPRO Archery selaku koordinator latber.

Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa latber kali ini diikuti oleh para pemanah di wilayah Gunungkidul, Kota Yogyakarta, juga dari Kabupaten Bantul.

Sementara itu, turut hadir dalam latber tersebut Tukiman dari Pengurus Pusat Divisi Tradisi. Ia mengaku senang dengan diadakannya latber ini. Selain sebagai ajang silaturahmi antara pemanah senior dan pemanah junior, agenda latihan bersama ini bisa menjadi media yang efektif untuk saling bertukar ilmu.

Latber seperti ini bagus sekali jika bisa dilaksanakan rutin setiap bulan, karena bisa menjadi media berbagi ilmu antar para pemanah”, demikian tegasnya.

Ia juga menambahkan informasi bahwa tahun 2025 nanti akan dilaksanakan event nasional panahan tradisi di Nusa Tenggara Barat. “Semoga pemanah – pemanah Gunungkidul bisa ambil bagian dalam event FORNAS 2025 di NTB”, demikian harapnya.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua Pengkab Perpani Gunungkidul Harun Al Rasyid memberikan apresiasi atas terlaksananya latber barebow tradisi Gunungkidul di akhir tahun ini.

Saya mengapresiasi pelaksanaan latber ini. Semoga teman – teman pemanah divisi barebow dan tradisi terus bersemangat untuk menggembirakan panahan di Gunungkidul”, demikian ungkapnya di sela – sela bertugas dalam operasi Pengamanan Nataru Tahun ini.

Senada dengan Ketua Pengkab Perpani, Nurochman menegaskan kembali pentingnya sinergi dan kolaborasi untuk menggembirakan panahan Gunungkidul.

Panahan Gunungkidul khususnya divisi Barebow dan Perpani Bow saat ini memang belum bisa disejajarkan dengan divisi lainnya apalagi dengan Pengkab lainnya, namun, kita tidak boleh putus asa”, demikian ungkapnya. Ia mengajak untuk terus bersinergi dan berkolaborasi untuk menggembirakan panahan di bumi Gunungkidul.

Mari gembirakan panahan Gunungkidul, mari dorong adanya kompetisi secara periodik, mari kita beri kesempatan agar semua warga Gunungkidul bisa membela tumpah darah kelahirannya. Karena dengan begitu maka akan semakin banyak atlit panahan yang terlahir dari Bumi Dhagsinarga.” Demikian tutupnya dengan semangat menyala. (**)

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *